Putatgede - Wewehan Hanya ada Di Kaliwungu Kendal, Ada Apa ?

Wewehan Hanya ada Di Kaliwungu Kendal, Ada Apa ?

Pada tanggal 08 Oktober 2022 tepatnya hari Sabtu, menjadi hari libur Nasional dinegara kita Indonesia ini. Karena pada tanggal 08 Oktober 2022 adalah hari kelahiran Nabi Muhammad SAW. Yang mana pada hari itu seluruh umat Islam didunia merayakan peringatan untuk Nabi Besar Muhammad SAW. Tak terkecuali neraga kita tercinta Indonesia.

Setiap daerah mempunyai tradisi masing-masing dalam menyambut Maulid Nabi Muhammad SAW tersebut. Seperti halnya kota Kaliwungu Kabupaten Kendal Jawa Tengah. Kaliwungu merupakan kota yang tak ketinggalan untuk memperingati kelahiran Nabi Muhammad SAW dengan suka cita dan gembira. Warga Kaliwungu mempunyai tradisi yang telah mereka pakai sejak dahulu yaitu “Wewehan”

Wewehan atau bisa diartikan tukar menukar makanan adalah tradisi yang selalu dilakukan masyarakat Kaliwungu saat datangnya bulan Maulid Nabi Muhammad SAW, 12 Rabbiul Awwal yang jatuh pada tanggal 29 Oktober 2020 lalu.

Kegiatan Wewehan ini dilakukan seletah ba’da Ashar, yang mana biasanya kebanyakan anak-anak kecil yang mengantar makanan kerumah tetangga-tetangga untuk ditukarkan dengan makanan lain. Layaknya Lebaran, suasana di Kaliwungu sangat semarak dan ramai. Masyarakat Kaliwungu menyambut kegiatan Wewehan dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW dengan suka cita dan hati gembira.

Makanan yang disajikan beraneka ragam, akan tetapi ada satu makanan yang khass dan wajib ada saat Wewehan yaitu ‘sumpil’. Makanan dari bahan beras dan dibungkus daun bambu ini hanya ada dan dibuat khusus pada perayaan hari besar Islam.

Tradisi Wewehan atau saling memberi makanan ini sudah berlangsung ratusan tahun lamanya, sejak agama Islam mulai masuk ke Kaliwungu. Tradisi ini mengandung makna berbagi dan menyambung tali silaturahimi.

 


Dipost : 07 Oktober 2022 | Dilihat : 1619

Share :